By: forum anak kabupaten gianyar
Hello Sobat Anyar!
Salam Anak Indonesia-!!
Kembali lagi bersama Mimin yang cakep ini!👋🏻. Mimin mau bagi-bagi cerita seru seputar FAD Gianyar nih buat kalian! Tentunya kalian udah gak sabar dong! Tunggu apalagi yuk simak ceritanya berikut ini!
Sobat Anyar semua udah pada tau dong kalau anak-anak se-Indonesia saat ini sedang bergembira merayakan Hari Anak Nasional yang jatuh pada tanggal 1 Juli. Nah...FAD Gianyar juga gak mau kalah dari Sobat Anyar nih. Untuk itu, dalam perayaan Hari Anak Nasional tahun ini, FAD Gianyar mengangkat tema Damar (Deretan Anak Membangun Gianyar). Tema ini menyimpan harapan besar Forum Anak Daerah Gianyar untuk mewujudkan Kota Gianyar layak anak melalui potensi luar biasa yang dimiliki anak-anak di kabupaten Gianyar.
Selain mengadakan lomba-lomba yang menarik, Fad Gianyar juga menggelar suatu kegiatan bertajuk Fun Time With FAD💐. Sesuai judulnya, kegiatan ini sudah pasti fun dong! Salah satu rangkaian kegiatan yang berhasil mencuri perhatian mimin yaitu susur pantai 🏖️ yang dilaksanakan di Pantai Siyut, Tulikup, Gianyar pada hari Minggu (24/07/2022).
"Wahhh, jadi FAD Gianyar bakal jalan-jalan ke pantai ya min?"

Eits...gak cuma jalan-jalan sob, FAD Gianyar juga akan melakukan pembersihan di area pantai. Jadi, kalau pantainya bersih makin enak deh jalan-jalannya😎. Meriahnya lagi nih, kali ini FAD Gianyar gak sendirian sob, selain melibatkan pengurus Forum Anak Daerah Kabupaten Gianyar, kami juga mengundang organisasi Siswa Pecinta Alam (SISPALA) dari DOSMAN (SMAN 1 Gianyar) untuk ikut membersihkan pantai bersama-sama. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan eksistensi Fad Gianyar di mata masyarakat dan meningkatkan kepedulian👨👩👦👦 Fad Gianyar bersama SISPALA DOSMAN terhadap lingkungan khususnya pantai.
Kegiatan ini dimulai dari pagi sob, bertepatan dengan matahari yang baru saja terbit. Saat kami tiba pemandangan Pantai Siyut masih belum maksimal nih sob. Hal itu dikarenakan banyaknya sampah yang menutupi sebagian area pantai. Tanpa ba-bi-bu lagi, kami langsung membagi diri menjadi beberapa kelompok. Setelah itu, setiap kelompok saling berpencar untuk membersihkan sisi pantai yang dinilai kotor. Wahhh, kalau udah gotong royong gini kebayang dong betapa bersihnya Pantai Siyut kala itu.
Karna kegiatan pembersihan ini kami lakukan bersama-sama, jadi tidak membutuhkan waktu yang lama sob. Bahkan tidak terasa kalau kami berhasil mengumpulkan 6 kantong trashbag berisi sampah khususnya sampah plastik. Hayoloh, siapa nih yang kalau jalan-jalan ke pantai masih buang sampah sembarangan? Mimin harap setelah membaca ini Sobat Anyar juga turut menjaga lingkungan sekitar yah🤩
Lanjut lagi sob, setelah area pantai terbebas dari tumpukan sampah, selanjutnya kami segera membawa sampah-sampah ini ke TPA untuk di daur ulang menjadi bahan yang layak pakai 🤓. Meskipun kegiatan pembersihan ini masih berskala kecil🤏, setidaknya dapat meningkatkan kembali rasa kepedulian kita terhadap lingkungan dan memberikan inspirasi pada masyarakat Gianyar khususnya anak-anak untuk lebih peduli😆 terhadap sampah, tidak hanya di pantai tetapi juga di lingkungan sekitar lainnya.
Nah itu tadi cerita seru saat kami susur pantai nih temen-temen, gimana? Seru kan? Pasti dong, apalagi kalau yang cerita itu Mimin, hehe😆. Sebelum mimin pamit, mimin harap cerita ini tidak hanya menghibur Sobat Anyar tetapi juga memberikan motivasi untuk selalu membuang sampah pada tempat sampah ✨💥 . Sampai jumpa lagi Sobat Anyar!
FORUM ANAK DAERAH KABUPATEN GIANYAR?
BERANI, BERAKSI, MENGINSPIRASI!.
0 Komentar untuk TURUT SERTA MEMPERINGATI HAN, FAD GIANYAR BERKOLABORASI DENGAN SISPALA MELAKSANAKAN SUSUR PANTAI