By: forum anak purworejo (forkare)
Kampanye Bersama di Sosial Media Dalam Rangka Hari Internet Aman Sedunia tentang
“Mencegah Kekerasan Dan Eksploitasi Seksual Anak Di Dunia Online”
Di masa pandemi Covid-19 ini orangtua harus lebih waspada dan ekstra hati-hati dalam mengawasi aktivitas anak khususnya saat anak mengakses internet. Ancaman terselubung berupa kekerasan dan eskploitasi seksual banyak terjadi di dunia maya. Baik anak laki-laki dan perempuan punye potensi sama menjadi korban pelaku kejahatan.
Dari latar belakang tersebut Kemen PPPA bersama Ecpat Indonesia menciptakan kegiatan tersebut. Tujuan yang ingin dicapai dari Kampanye Bersama ini yaitu untuk meningkatkan kesadaran bagi anak, orang muda, dan orang dewasa terkait penggunaan internet yang baik dalam rangka Hari Internet Aman Sedunia. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan mampu menciptakan kerjasama antar kementerian/lembaga, organisasi masyarakat sipil, dan forum anak yang bergerak dalam perlindungan anak dan literasi digital untuk berpartisipasi dalam kampanye bersama di sosial media dengan mendesiminasikan konten video bentuk kekerasan dan eksploitasi seksual anak di dunia online dan bagaimana cara melaporkan kasus tersebut.
Kampanye Bersama ini diikuti lebih dari 100 volunteers yang berasal dari berbagai lembaga, organisasi masyarakat, dan forum anak dari seluruh Indonesia. Kegiatan ini diselenggarakan serentak mulai tanggal 14-16 Maret 2022 melalui media sosial Instagram yang diupload dimasing-masing akun tiap lembaga, organisasi masyarakat, dan forum anak yang berpartisipasi dalam kampanye tersebut.
Terdapat tiga konten video yang diupload dalam Kampanye Bersama kali ini. Konten video pertama yaitu berjudul "Cegah Eksploitasi Seksual Anak Online dengan Berani Melapor", konten video selanjutnya berjudul "Safe Internet, Save You", dan konten video yang terakhir berjudul "Painting For Safer Internet Day".
Selain memberikan informasi dan edukasi yang bermanfaat, Kampanye Bersama ini juga menginspirasi khususnya bagi anak-anak muda untuk terus mengembangkan potensi dirinya dan berani untuk berkarya, hal tersebut selaras dengan konten video yang dibagikan, konten tersebut merupakan hasil dari lomba videografi yang diadakan oleh Ecpat Indonesia.
0 Komentar untuk Kampanye Bersama di Sosial Media Dalam Rangka Hari Internet Aman Sedunia