By: Forum Anak Kota Cimahi
Penulis : Harun Fadhiilah Editor : Harun Fadhiilah

Bunda Fitri memberikan sambutan sekaligus pembukaan dalam kegiatan HAN 2020 Tk. Kota Cimahi
CIMAHI, HUMAS FAJIMI - Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh setiap Forum Anak baik di tingkat Nasional, Provinsi maupun Kota/Kabupaten sebagai momentum dalam pemenuhan hak serta perlindungan terhadap anak.
Web Seminar (WEBINAR) Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2020 Tingkat Kota Cimahi diselenggarakan pada hari Jumat, tanggal 07 Agustus 2020. Kegiatan ini dilaksanakan secara dari melalui virtual meeting dikarenakan wabah COVID-19 yang melanda Indonesia khususnya di wilayah Kota Cimahi, sehingga segala jenis aktivitas dihimbau untuk tidak berkerumun dan dilaksanakan di rumah saja.
Tujuan utama dalam kegiatan ini ialah sebagai pemenuhan hak anak dibidang Kluster IV (Pendidikan, Pemanfaatan Waktu Luang dan Kegiatan Budaya) khususnya dimasa pandemi layaknya seperti sekarang ini. Selain itu dalam kegiatan ini terdapat pemaparan materi oleh tenaga ahli seperti Save The Children (STC) serta Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Provinsi Jawa Barat seperti yang terlihat dalam kanal video YouTube di bawah ini.