Rapat Koordinasi Kota Layak Anak 2021

Rapat Koordinasi Kota Layak Anak 2021

By: forum anak kota pontianak

Kota Layak Anak (KLA) adalah kota yang mampu merencanakan, menetapkan serta menjalankan seluruh program pembangunannya dengan berorientasi pada hak dan kewajiban anak. Hal ini dimaksudkan agar anak dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Demikian tujuan dari Dinas Pengendalian Penduduk, KB, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) untuk mencapai Kota Pontianak sebagai Kota Layak Anak. Di tahun 2019, penilaian KLA turun tingkatan dari Madya menjadi Pratama. Dengan hal itu, DP2KBP3A melakukan rapat untuk persiapan penilaian Kota Layak Anak ini. Forum Anak Kota Pontianak pun turut diundang untuk menghadiri rapat ini dengan yang hadir sebagai perwakilan ialah Ketua Forum Anak Kota Pontianak sendiri. Berbicara tentang target, adapun target yang sudah dicapai Pemerintah Kota Pontianak yakni Sekolah  Ramah Anak, Puskesmas Ramah Anak, dan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak. Kepala DP2KBP3A juga menjelaskan bahwa setiap dinas harus fokus membantu di 5 klaster yang sudah ada yakni 1. Klaster Hak Sipil dan Kebebasan, 2. Lingkungan Keluarga dan Pengasuhan Alternatif, 3. Kesehatan Dasar dan Kesejahteraan, 4. Pendidikan, Pemanfaatan Waktu Luang dan Kegiatan Budaya, dan 5. Perlindungan Khusus. 


Rapat ini dilaksanakan pada Selasa, 29 Desember 2020 di Ruang Rapat Walikota Pontianak. 

0 Komentar untuk Rapat Koordinasi Kota Layak Anak 2021

login untuk komentar