By: forum anak kabupaten bandung

“OPEN RECRUITMENT FORUM ANAK KABUPATEN
BANDUNG GENERASI 7"
Hallo sobat soulmate
Tau gak sih?
Forum Anak Kabupaten Bandung telah melakukan open recruitment gererasi 7 yang
dilaksanakn pada tanggal 29 November 2022 sampai 9 Januari 2023. Open recruitment
ini dilakukan dalam rangka terpenuhinya regenerasi Forum Anak Kabupaten
Bandung.
Serangkaian acara open recruitment ini
dilakukan secara hybrid. Acara dimulai dengan pengumuman pembukaan open recruitment melalui
platfrom Instagram @forumanak_kabbdg. Dengan syarat dan ketentuan yang berlaku
yaitu,anak berusia 14-17 tahun, berdomisili di Kabupaten Bandung, mampu
terlibat aktif dan peduli terhadap isu anak, melampirkan surat izin orang tua,
akta kelahiran, kartu keluarga, KIA, dan surat pernyatan, menggungah twibbon
dan mengikuti seluruh sosial media Forum Anak Kabupaten Bandung.
Setelah pengumuman penmbukaan open recruitment
dibuka, tahap selanjutnya adalah tahap seleksi administrasi yang dilaksanakan
pada tanggal 29 November sampai tanggal 02 Desember tahun 2022, dan kemudian
diumumkan lewat platfrom Instagram @forumanak_kabbdg.
Tahap yang kedua adalah tahap wawancara yang
dilakukan secara offline yang bertemapt di Kantor Dinas Pengendalian Penduduk,
Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) di
Pamekaran, Soreang, Kab. Bandung. Wawancara ini dilakukan selama 2 hari, yaitu pada tanggal 17 Desember dan 18 Desmber 2022.
Pengumuman tahap 2 dilaksanakan pada tanggal 9 Januari 2023 dan dipastikan
untuk yang lulus pada tahap 2 akan menjadi pengurus Forum Anak Kabupaten
Bandung Generasi 7.
Untuk anak-anak yang tidak lolos menjadi
pengurus Forum Anak Kab. Bandung, sudah dipastikan akan menjadi anggota Generasi
7 dan dapat mengikuti kegiatan yang akan dilaksanakan kedepannya.


0 Komentar untuk OPEN RECRUITMENT FORUM ANAK KABUPATEN BANDUNG GENERASI 7