By: Forum Komunikasi Anak Kota Bandung
Mencari Ilmu dari Membaca

Literasi Indonesia selalu menjadi sorotan, minat baca yang rendah jadi alasan. Jika buku adalah jendela pengetahuan, tidak seharusnya minat baca buku sangat rendah. Kebutuhan meningkatkan minat baca membuat munculnya berbagai komunitas ataupun gerakan sebagai bentuk inisiasi tingkatkan literasi. Gerakan dibuat semenarik mungkin supaya orang ingin berpartisipasi.

Forum Anak Kota Bandung kluster 4 kemudian menjalankan tugasnya sebagai pelopor dan pelapor untuk ikut serta dalam kegiatan DARMAJI (Dari Maca Jadi Ilmu). Kegiatan DARMAJI dilaksanakan di Kantor Kecamatan Sukasari pada tanggal 7 November 2021. Kegiatan ini diikuti oleh 6 pengurus FOKAB, didampingi 4 orang pendamping dari DP3A, dan dihadiri oleh 60 orang.

Dalam kegiatan ini, FOKAB ikut membaca bersama partisipan juga menandatangani petisi gerakan membaca, dan mengajar terkait profesi ke anak-anak SD. Tujuannya adalah tentu untuk meningkatkan minat baca juga sebagai sarana berbagi ilmu. Pada akhirnya, peningkatan literasi tidak cukup jika hanya melalui kegiatan seremonial. Suka karena terbiasa.
Nah jangan lupa untuk Quotes nya nih.... yang pastinya menarik banget 😉,"Jika Buku merupakan jendela Dunia maka Membaca Merupakan Kuncinya".
0 Komentar untuk Mencari Ilmu dari Membaca