By: Forum Anak Kota Cimahi
Penulis: Felisya | Editor: Alya Wafa Meilidyna
Foto Poster Live Instagram Bersama Duta Genre Jawa Barat 2022
CIMAHI, FAJIMI -
Berdasarkan banyaknya kasus perkawinan anak yang terjadi akhir-akhir ini, kami Forum Anak Kota Cimahi atau Fajimi, mengadakan sosialisasi di live Instagram bersama Kak Jason Maxwell selaku terbaik 1 Duta Genre Putra Jawa Barat 2022. Live kali ini mengangkat tema perkawinan anak dan diadakan pada hari Jumat, tanggal 17 Maret 2023 di akun Forum Anak Kota Cimahi.Live ini dimulai pada pukul 14.00 oleh Alya selaku MC dari Fajimi. Pada pembukaan live ini, Kak Jasn menjelaskan mengenai perbedaan dari perkawinan dan pernikahan. Adapun pembahasan mengenai batas umur atau umur ideal seseorang untuk menikah.
Pada Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2019 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan bahwa perkawinan diijinkan apabila pria sudah mencapai usia 19 tahun dan wanita sudah mencapai usia 19 tahun.
Dari penjelasan yang telah dibahas sendiri pada live ini, umur ideal seseorang untuk menikah adalah 21 tahun untuk perempuan dan 25 tahun untuk laki-laki. Tentunya batas umur ini sudah dipertimbangkan dari berbagai aspek mulai dari kesiapan tubuh, mental, dan juga ekonomi.
Itulah mengapa akan sangat beresiko bagi anak-anak jika mereka melakukan perkawinan sebelum waktunya karena banyak dari berbagai aspek dari mereka yang belum terpenuhi.
Tidak hanya membahas mengenai bahaya dan umur ideal untuk menikah, kami juga membahas mengenai faktor-faktor yang dapat mengakibatkan terjadinya perkawinan anak. Terus, penjelasan apa saja sih yang kita bahas?
Untuk selengkapnya teman-teman bisa mengikuti tautan di bawah ini yaa ...
LIHAT LIVE IG BARENG DUTA GENRE JABAR 2022
FAJIMI, COPYRIGHT © 2023
0 Komentar untuk Anak Cimahi Bertanya, Fajimi menjawab: Serba Serbi Perkawinan Anak