Forum Rencana Kerja Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan & Perikanan Kota Depok 2024

Forum Rencana Kerja Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan & Perikanan Kota Depok 2024

By: Forum Anak Kota Depok

<p><p dir="ltr">Halo anak Indonesia, Sampurasun! Sebagai Forum Anak atau perwakilan anak &ndash; anak se kota Depok, Forum Anak Kota Depok menjalankan peran nya sebagai partisipasi anak dalam perencanaan pembangunan. Kali ini pada Forum Rencana kerja Dinas Ketahanan pangan, peternakan, dan perikanan Kota Depok tahun 2025 atau biasa disebut FORENJA Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp; Perikanan Kota Depok 2025. Pada kegiatan ini Forum Anak Depok mendapat kesempatan untuk menyampaikan aspirasi sebagai keterwakilan anak - anak se kota Depok mengenai hak - hak nya terutama pada keseimbangan gizi pada pangan nihh. Forenja ini juga dihadiri oleh perwakilan sekretaris daerah kota Depok, kepala badan perencanaaan daerah kota Depok, kepala dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp; Perikanan Kota Depok Depok, OPD terkait, dan juga organisasi-organisasi non OPD yang berkesempatan hadir seperti Forum Anak Kota Depok.</p> <p dir="ltr">Kegiatan ini diawali dengan tentunya ceremony seperti kegiatan lainnya yang langsung dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan sekretaris daerah kota Depok. Kegiatan ini langsung dilanjutkan dengan berbagai paparan materi seperti dari Kepala Badan Perencanaan Kota Depok Ayah Dadang Wihana mengenai proses perencanaan di Kota Depok dan dari Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp; Perikanan Kota Depok 2024 mengenai perencanaan kerja dari Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp; Perikanan Kota Depok. Sesi selanjutnya adalah sesi tanya jawab dimana pada sesi ini peserta kegiatan dipersilakan untuk menyampaikan aspirasinya. Tentunya Forum Anak Kota Depok yang diwakili oleh Nashr Barrack Alamry sukses menyampaikan 2 aspirasi nya. Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp; Perikanan Kota Depok pun menyambut hangat terutama pada aspirasi program ketahanan pangan dengan metode urban farming yang melibatkan remaja dan anak. Selanjutnya kegiatan ditutup dengan penandatanganan berita acara serta sesi games yang mendapatkan hadiah &ndash; hadiah menarik. Kegiatan ini memang sangat menarik dikarenakan selain Forum Anak Kota Depok dapat terus terlibat dalam proses perencanaan, Forum Anak juga selalu mendapatkan dukungan dari aspek apapun pada proses penyuaraan aspirasi tersebut. Harapannya Forum Anak Kota Depok dapat terus terlibat aktif dalam proses perencanaan pembangunan seperti ini sehingga peran PAPP dapat terus ditingkatkan.</p> <p dir="ltr">&nbsp;</p> <p dir="ltr"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1699/31871739884887.webp" alt="" width="300" height="225"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1699/6171739884945.webp" alt="" width="300" height="225"></p> <p>&nbsp;</p></p>

0 Komentar untuk Forum Rencana Kerja Dinas Ketahanan Pangan, Peternakan &amp;amp; Perikanan Kota Depok 2024

login untuk komentar