By: forum anak kabupaten garut (ribut)
Kabupaten Garut-Bunda Diah Kurniasari Rudy Gunawan, istri dari Bupati Garut Rudy Gunawan resmi dilantik dan dikukuhkan sebagai Bunda Forum Anak Kota Garut. Acara yang dilaksanakan pada tanggal 14 Desember 2021 ini dihadiri oleh sejumlah pengurus Dinas, Fasilitator, dan Mitra terkait. Dengan ini, otomatis Bunda Diah menjadi ibu dari ribuan anak di Kabupaten Garut.
Atas pengukuhan itu, tentunya memberikan konsekuensi tersendiri bagi istri bupati tersebut.
Dengan program ini, diharapkan dapat ikut mendukung terwujudnya Garut sebagai Kota Layak Anak. Selain itu, diharapakan pula dengan adanya wadah untuk menampung aspirasi anak ini dapat meningkatkan kecerdasan anak anak dan menjadi tempat anak untuk mengembangkan bakat. Sebagaimana yang ditegaskan oleh Bapak Gubernur bahwa anak-anak Jabar harus memiliki empat hal untuk menjadi manusia Jabar yang juara. Yakni IQ tinggi, EQ atau akhlak yang baik, SQ atau rajin beribadah sesuai agamanya masing-masing dan PQ atau Physical Quotion yakni fisik yang sehat. Jika program ini berhasil, maka 25 tahun ke depan dengan manusia manusia unggul, Jabar siap menjemput Era Emas Indonesia.
0 Komentar untuk Pelantikan Bunda Forum Anak Kabupaten