By: forum anak jawa tengah
Pada 12 September, Forum Anak Jawa Tengah mengadakan Pelatihan MOKA Podcaster via zoom dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas pengurus baru. MOKA Podcast adalah organisasi di bawah Forum Anak Jawa Tengah yang berorientasi pada kegiatan podcast di Spotify.
Pelatihan ini dinarasumberi oleh Pak Titus, sebagai penyiar radio senior di Metta FM Solo. Ia menjelaskan tekntik-teknik unik untuk mengisi suatu dialog bersama speaker. Pertama-tama, kita harus melihat lawan bicara kita untuk menyesuaikan bahasa kita. Kedua, jangan sampai ada kekosongan bicara saat podcast berjalan. Ketiga, kejelasan dan kecepatan bicara perlu kita kontrol pula.
MOKA Podcaster ini kami harapkan akan dapat berlangsung hingga akhir kepengurusan di tahun 2022. Yuk, teruslah berkarya wahai anak bangsa!
Forum Anak Jawa Tengah, Setia Menjadi Sahabat yang Bermartabat 🙌
0 Komentar untuk Pelatihan Calon MOKA Podcaster bersama Pak Titus Metta FM