Partisipasi Forum Anak Kecamatan Tanjungpinang Barat Dalam MUSABAQAH TILAWATIL QUR'AN (MTQ) Ke-XVI Tingkat Kecamatan Tanjungpinang Barat

Partisipasi Forum Anak Kecamatan Tanjungpinang Barat Dalam MUSABAQAH TILAWATIL QUR'AN (MTQ) Ke-XVI Tingkat Kecamatan Tanjungpinang Barat

By: forum anak kecamatan tanjungpinang barat



Halo Sobat STAR!!🌟
Gimana kabarnya? Semoga sehat selalu dan tetap semangat menjalani kegitan di masa pandemi ini ya sobat STAR!!

 Musabaqah Tilawatil Qur’an adalah festival keagamaan Islam Indonesia dengan bidang lomba membaca Al-Qur’an dengan bacaan mujawwad, yaitu bacaan Al-Qur’an yang mengandung nilai ilmu membaca (tajwid), seni (lagu dan suara), dan etika (adab) membaca. Forum Anak Kecamatan Tanjungpinang Barat ikut serta dalam kegiatan MTQ tingkat Kecamatan Tanjungpinang Barat XVI Tahun 2022 di Masjid Al-Azhar, Jl. Pantai Impian, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Tanjungpinang Barat pada tanggal 9 s/d 11 Maret 2022. Tentu dengan menaati protokol kesehatan yang berlaku. Masing-masing Kelurahan Se-Kecamatan Tanjungpinang Barat mengirimkan jagoannya untuk bertanding untuk merebutkan juara juga mewakili Kecamatan Tanjungpinang Barat dalam MTQ Tingkat Kota Tanjungpinang.




Dalam kegiatan MTQ Tingkat Kecamatan Tanjungpinang Barat ini, Forum Anak Tanjungpinang Barat berkesempatan menjadi petugas pengecek suhu dan menghimbau seluruh tamu undangan agar mentaati protokol kesehatan agar semuanya merasa aman dari bahaya Covid-19.


Sampai jumpa di artikel selanjutnya sobat STAR!!





💜Instagram : forumanak.tpibarat

🎥Youtube : FA KEC TPI BARAT



0 Komentar untuk Partisipasi Forum Anak Kecamatan Tanjungpinang Barat Dalam MUSABAQAH TILAWATIL QUR'AN (MTQ) Ke-XVI Tingkat Kecamatan Tanjungpinang Barat

login untuk komentar