RAPAT KOORDINASI DAFA AWARDS SE-JAWA TENGAH

RAPAT KOORDINASI DAFA AWARDS SE-JAWA TENGAH

By: forum anak jawa tengah

Pada tanggal 15 Mei 2021 pada pukul 13.00-14.00 WIB, Fasil Forum Anak Jawa Tengah berkolaborasi dengan Forum Anak Jawa Tengah mengadakan Rapat Koordinasi terkait Dafa Awards bersama Forum Anak Kabupaten/Kota juga Forum Anak Kecamatan dan Kelurahan/Desa yang ada di Provinsi Jawa Tengah. Dalam rapat tersebut, dijelaskan mulai dari apa itu Dafa awards, tujuan dafa awards juga bagaimana alur pendaftarannya. Hal ini dilakukan guna sebagai saluran informasi kepada forum anak kab/kota juga forum anak kecamatan/desa di Jawa Tengah supaya mengikuti ajang Dafa Awards 2021 tersebut, dan memotivasi mereka agar dapat memenangkannya.

Tak hanya itu, pada rapat koordinasi tersebut juga membahas DASI Awards 2021. Pada rapat ini, diputuskan Dasi Awards diundur sampai akhir Juni. Keputusan diundurnya Dasi Awards ini diambil melalui polling ketika rapat zoom koordinasi kemarin bahwa 56% memilih DASI Awards diundur akhir juni. Peserta yang mengikuti rapat koordinasi tersebut juga sangat aktif. Mereka aktif bertanya dan pertanyaan dari setiap forum anak terkait DAFA dan DASI Awards sudah terjawab. Dalam sesi pertanyaan tersebut juga ada sebuah pertanyaan terkait bagakmana cata konfirmasi jika sudah mengikuti atau mengupload bahan untuk DAFA dan DASI Awards. Lalu terjawab, yakni grup Whatsapp untuk konfirmasi unggahan yang sudah dibuat oleh Forum Anak Jawa Tengah.

0 Komentar untuk RAPAT KOORDINASI DAFA AWARDS SE-JAWA TENGAH

login untuk komentar