Forum Silaturahmi Kamtibmas 2024

Forum Silaturahmi Kamtibmas 2024

By: Forum Anak Kota Cimahi

<p><p>&nbsp;</p> <p dir="ltr" style="text-align: right;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><strong>Penulis</strong>: Winola Zaneta | <em><strong>Editor</strong></em>: Aisha Ganes</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;">&nbsp;</p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><strong>CIMAHI, FAJIMI &mdash; </strong>Halo Anak Indonesia, <em>Sampurasun! </em>Pada hari Rabu, 28 Februari 2024, Direktorat Pembinaan Masyarakat (DITBINMAS) Polda Jawa Barat mengadakan kegiatan Forum Silaturahmi Kamtibmas (FSK) di Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Cimahi. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, perwakilan instansi pemerintah, serta tokoh-tokoh penting dari Kota Cimahi.&nbsp;</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Forum Anak Kota Cimahi (FAJIMI) menjadi salah satu peserta yang mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi langsung dalam diskusi dan kegiatan yang bertujuan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Forum Anak kota Cimahi menegaskan bahwa anak-anak bukan hanya sekadar penerima kebijakan, tetapi juga memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.&nbsp;</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;"><img src="https://api.forumanak.id/storage/1950/13031744001307.webp" alt="" width="881" height="452"></span></p> <p dir="ltr" style="text-align: center;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Foto Perwakilan Forum Anak Kota Cimahi dengan Instansi DITBINMAS Polda Jawa Barat 2024.</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Dalam sesi diskusi, anggota Forum Anak Kota Cimahi diajak memahami berbagai tantangan dalam menjaga ketertiban di kota, seperti kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba, kekerasan terhadap anak, serta kejahatan di sekolah dan masyarakat. Salah satu fokus utama diskusi ini adalah pencegahan kenakalan remaja yang berpotensi merusak keharmonisan sosial dan meningkatkan risiko kriminalitas di masa depan.&nbsp;</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Untuk mendukung upaya ini, Forum Anak diajak terus aktif dalam mengedukasi sesama remaja tentang pentingnya mematuhi aturan dan norma yang berlaku, berperan sebagai duta keamanan, serta menyebarkan informasi positif agar semakin banyak anak muda yang terlibat dalam kegiatan yang bermanfaat bagi lingkungan mereka.&nbsp;</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Bagi Forum Anak Kota Cimahi, keikutsertaan dalam kegiatan ini menjadi kesempatan berharga untuk mendapatkan wawasan tentang tugas dan fungsi kepolisian dalam menjaga keamanan, partisipasi Forum Anak Kota Cimahi dalam FSK ini menjadi langkah awal dalam membangun komunikasi yang lebih erat antara kepolisian dan generasi muda.</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: justify;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Forum Anak Kota Cimahi berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dengan cakupan yang lebih luas, sehingga semakin banyak anak yang terlibat dalam dialog dan kegiatan bersama kepolisian. Dengan demikian, kesadaran akan pentingnya keamanan dan ketertiban akan semakin tertanam sejak dini. Kolaborasi antara Forum Anak dan kepolisian diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman, nyaman, dan harmonis bagi seluruh warga Kota Cimahi.&nbsp;</span></p> <p dir="ltr">&nbsp;</p> <p dir="ltr">&nbsp;</p> <p dir="ltr" style="text-align: center;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Instagram: @forumanakcimahi | TikTok: @humasfajimi | YouTube: humas fajimi&nbsp;</span></p> <p dir="ltr" style="text-align: center;"><span style="font-family: 'times new roman', times, serif;">Email: [email protected] | X: @fajimiofficial</span></p></p>

0 Komentar untuk Forum Silaturahmi Kamtibmas 2024

login untuk komentar