Bincang Bareng Dinkes Vaksin Tetes Polio: Pentingnya Menjaga Diri dari Polio

Bincang Bareng Dinkes Vaksin Tetes Polio: Pentingnya Menjaga Diri dari Polio

By: forum anak banyumas

<p><p><p>Halo Sobat Nusantara 🙌🏻</p> <p>Pada hari Rabu, 17 Januari 2024, Forum Anak Banyumas mengadakan bincang bareng FANMAS di IG: forum_anak_banyumas mengenai "Vaksin Tetes Polio?" dalam rangka menyukseskan SUB PIN Polio di Kabupaten Banyumas sebagai upaya penanggulangan KLB Polio Jawa Tengah.</p> <p>Kegiatan ini diadakan guna mengedukasi teman-teman sebanyumas untuk mengetahui seberapa bahayanya virus Polio. Dalam bincang kali ini, FANMAS mengundang narasumber dari DINKES Banyumas yaitu Bapak Achmad Chairul Hamdi, SKM, MKM, dengan pembicara Pandu Zigandi.</p> <p>Pada saat kegiatan berlangsung, banyak sekali teman-teman yang ingin tahu banyak tentang virus Polio, lalu banyak juga dari teman-teman yang mengajukan pertanyaan mengenai virus tersebut. Wah, seru banget ya kegiatannya! 🤩🙌🏻</p> <p>Buat teman-teman semuanya, jangan lupa untuk selalu pantengin sosial media FANMAS karena pasti bakal banyak event-event yang gak kalah asik lainnya 🔥</p> <p>Forum Anak Banyumas<br>Berinovasi, Berkontribusi, Mengapresiasi ‼️</p> <p>Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat Banyumas karena dapat meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang virus Polio serta pentingnya vaksinasi. Dengan demikian, kita dapat bersama-sama mencegah penyebaran virus Polio dan menjaga kesehatan masyarakat.</p> <p>Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini. Kami berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat Banyumas.</p></p></p>

0 Komentar untuk Bincang Bareng Dinkes Vaksin Tetes Polio: Pentingnya Menjaga Diri dari Polio

login untuk komentar