Sosialisasi Partisipasi Perempuan dalam Peningkatan Ekonomi Keluarga

Sosialisasi Partisipasi Perempuan dalam Peningkatan Ekonomi Keluarga

By: forum anak daerah kabupaten jembrana

Halo semuanya, gimana nih kabarnya? Baik baik aja kan🌟

Mimin mau info nih, rangkaian peringatan hari Ibu nasional 2022, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Penduduk Pengendalian Keluarga Berencana mengadakan Sosialisasi Partisipasi Perempuan Dalam Peningkatan Ekonomi Keluarga. Forum Anak Daerah Kab. Jembrana yang diwakili oleh 3 anggota ikut serta serta sebagai panitia yang bertugas pada kegiatan ini.

Kegiatan dibuka oleh Ibu Ketua Penggerak PKK Kabupaten Jembrana, Ibu Candrawati Tamba. Turut hadir pula dalam kegiatan Ketua GOW, Ibu Inda Swari Dewi Patriana Krisna dan Ketua DWP Kabupaten Jembrana, Ibu Yuniati Budiasa. Kegiatan ini menghadirkan 2 narasumber yakni Ibu Ni Putu Witari yang merupakan jurnalis sekaligus anggota PUSPAGA (Pusat Pembelajaran Keluarga) yang mengangkat tema tentang upaya yang bisa dilakukan perempuan dalam membantu perekonomian keluarga. Sumber kedua yakni Aipda Ni Putu Wisnu Puri Noviani, SH dari Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polres Jembrana yang mengangkat tema Perlindungan Perempuan dan Anak. Kece banget yaa acaranya. Harapannya agar kedepannya perempuan di Indonesia memiliki kesempatan yang sama untuk berpartisipasi dalam peningkatan ekonomi keluargaπŸ‘¨β€πŸ‘©β€πŸ‘§β€πŸ‘¦

0 Komentar untuk Sosialisasi Partisipasi Perempuan dalam Peningkatan Ekonomi Keluarga

login untuk komentar