CERITA MUDA:LANGKAH PERTAMA MENGGAPAI DUNIA DENGAN TARIAN TRADISIONAL

CERITA MUDA:LANGKAH PERTAMA MENGGAPAI DUNIA DENGAN TARIAN TRADISIONAL

By: Forum Anak Kabupaten Boyolali

<p><p><p>Salah satu komeptisi Jambore Anak VI yang mengusung melestarikan budaya adalah Drama musikal dengan tema "Muda Berkarya Membangkitkan Indonesia" adalah sebuah kompetisi drama musikal perpaduan dengan budaya di Indonesia. Kontingen SMA Negeri 1 Cepogo membawakan Drama musikal yang ditampilkan berjudul &ldquo;Langkah Pertama Menggapai Dunia dengan Tarian Tradisional&rdquo;. Drama ini memberikan gambaran mengenai mimpi dua orang penari desa yang ingin menampilkan tarian tradisional kebanggaan mereka di kancah Internasional. Meskipun ada penari modern yang tidak mendukung mereka, akan tetapi dua orang penari tradisional yang sudah bertekad itu tetap berlatih dengan giat dibantu oleh seorang guru tari yang ramah. Tak disangka ternyata mereka berdua mendapatkan undangan untuk mengikuti lomba tari di tingkat Internasional. Dengan segala jerih payah yang tertuang, waktu yang terbuang, dan dedikasi untuk menang, mereka berdua memenangkan juara dan mendapatkan penghargaan serta ujaran kagum dari seluruh warga negara.&nbsp;Drama musikal ini memberikan inspirasi bagi penonton untuk terus semangat dalam menggapai cita-cita, menguatkan tekad dan mental dalam perjalanan meraihnya, dan juga saling mendukung satu sama lain untuk memajukan negara tercinta.</p></p></p>

0 Komentar untuk CERITA MUDA:LANGKAH PERTAMA MENGGAPAI DUNIA DENGAN TARIAN TRADISIONAL

login untuk komentar