By: Forum Anak Jakarta Timur
ʜɪ ᴛᴇᴍᴀɴ ꜰᴏʀᴜᴍ ᴀɴᴀᴋ ᴊᴀᴋᴀʀᴛᴀ ᴛɪᴍᴜʀ!🙌🏻
We're back to our activities berjarak
Pada awal tahun 2024 ini, kami melaksanakan kegiatan BERJARAK di RPTRA Arabika Kecamatan Duren Sawit. Kegiatan rutin yang kami laksanakan setiap bulan di kecamatan yang berbeda. Kegiatan BERJARAK in dilaksanakan untuk menciptakan momen berharga dalam proses tumbuh kembangnya anak dan mengurangi penggunaan gadget pada anak agar dapat bersosialisasi dengan lingkungan sekitarnya.

Dalam kegiatan ini, kami memanfaatkan permainan yang mendidik serta belajar edukasi dengan suasana santai seperti story telling, ular tangga, ular naga, serta mewarnai. Dengan memilih permainan tersebut, kita dapat melestarikan permainan tradisional yang sudah jarang dimainkan oleh anak-anak sekitar dan juga dapat mengekspresikan pikiran, perasaan, dan imajinasi mereka.
0 Komentar untuk MENGAWALI TAHUN DENGAN BERMAIN & BELAJAR BERSAMA ANAK-ANAK DI KECAMATAN DUREN SAWIT